Sejarah UII, Universitas Swasta Tertua di Jogja

Sejarah UII – Kota pelajar, begitulah salah satu sebutan untuk Yogyakarta selain kota budaya. Jogja dikenal memiliki banyak sekolah dan universitas berkualitas yang mampu bersain baik itu secara nasional maupun internasional.

Diantara banyaknya universitas, ada satu nama universitas swasta yang cukup terkenal lho, Universitas Islam Indonesia. Universitas ini, kalau di jogja lebih dikenal dengan singkatannya, yaitu UII.

Kamu tentu tahu kan sama universitas ini? Ya, minimal pernah denger kalau di Jogja itu ada Universitas Islam Indonesia.

Isi Artikel

Sejarah Berdirinya UII

Universitas Islam Indonesia
mapio.net

Universitas Islam Indonesia didirikan pada tanggal 27 Rajab 1364 H, atau bertepatan dengan 8 Juli 1945. Jadi, kira-kira universitas ini didirikan 40 hari sebelum Proklamasi Kemerdekaan Negara Republik Indonesia.

Awalnya, kampus ini namanya bukan universitas lho, tapi Sekolah Tinggi Islam atau STI di Jakarta. STI merupakan cita-cita dari tokoh-tokoh nasional Indonesia. Hal ini karena di zaman penjajahan dulu, pendidikan tinggi yang ada merupakan milik Belanda.

Pendidikan tinggi yang dulu ada misalnya Technische Hoogeschool yang sekarang adalah Institut Teknologi Bandung. Ada juga Recht Hoogeschool di Jakarta dan Sekolah Tinggi Pertanian di Bogor.

Di tengah perguruan tinggi milik Belanda tersebut, STI kemudian lahir dan menjadi bukti bahwa rakyat Indonesia memiliki kesadaran akan pendidikan. Bukan hanya untuk Jakarta saja, tapi bahwa Indonesia sudah sadar tentang pentingnya pendidikan.

Tokoh yang berperan dalam lahirnya STI adalah tokoh nasional seperti Dr. Moh. Hatta, Moh. Natsir, Prof. KHA. Muzakkir, Moh. Roem, KH. Wachid Hasyim, dan masih ada tokoh lainnya. Hal tersebut tentu saja menjadikan STI sebagai basis dalam pengembangan pendidikan bercorakkan nasional dan Islam.

Pindah ke Jogja

Ketika ibukota negara pindah dari Jakarta ke Jogja, STI juga ikut hijrah. Kemudian, sekolah tinggi ini diresmikan kembali oleh Presiden Soekarno pada tanggal 27 Rajab 1365 H atau bertepatan dengan tanggal 10 April 1946. Peresmian STI ini bertempat di Dalem Pangulon Jogjakarta.

Pada tahun 1947, agar perjuangan dan peran STI makin besar, maka diubahlah menjadi sebuah universitas. Nah, seperti yang sekarang kita kenal, STI menjadi Universitas Islam Indonesia.

Pembukaan Kelas Setelah Menjadi UII

Setelah perubahan nama dari STI menjadi UII, maka realisasinya adalah pembukaan kelas pendahuluan, seperti pra universitas.

Tanggal 27 Rajab 1367 H atau bertepatan dengan 4 Juni 1948 UII secara resmi telah dibuka. Tempatnya di Dalem Kepatihan Jogjakarta dan dihadiri oleh para menteri serta pejabat sipil dan militer. Tentu setelah dilakukan peresmian pada bulan Maret 1948 di Pendopo Dalem Purbojo, Ngasem, Jogjakarta.

Pada saat peresmiannya, UII membuka empat fakultas, Fakultas Ekonomi, Fakultas Hukum, Fakultas Agama, dan Fakultas Pendidikan.

Perkembangan UII

Setelah bertransformasi menjadi universitas dan merupakan universitas swasta tertua di Indonesia, perkembangannya sangat pesat. Ada lebih dari 22 fakultas dan cabang yang tersebar di seluruh Indonesia. Cabang UII kala itu ada di Surakarta, Madiun, Klaten, Purwokerto, Cirebon, Gorontalo, dan Bangli, dengan pusatnya ada di Jogja.

Tapi, seiring dengan perubahan kebijaksanaan pemerintah bahwa cabang universitas harus ditiadakan, maka cabang UII kemudian tumbuh sendiri. Cabang-cabang ini tumbuh menjadi perguruan tinggi baru, baik negeri atau swasta, atau tergabung dengan perguruan tinggi negeri yang sudah ada.

UII tentu saja secara tidak langsung mendorong pertumbuhan dan perkembangan perguruan tinggi di berbagai kota yang ada di Indonesia. Selain itu, UII juga menjadi bagian dari sejarah pendidikan nasional negeri ini.

Misi yang diemban dalam perjuangan UII ini sangat berat, seperti dalam perjalanan sejarah mewujudkan kata-kata Bung Hatta saat pidato peresmian UII. Bung Hatta berpesan, ..di Sekolah Tinggi Islam ini akan bertemu agama dengan ilmu dalam kerjasama yang baik untuk membantu peningkatan kesejahteraan masyarakat..

Logo UII

Sejarah UII
liputan1.com

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.