Sendang Ngembel, Tempat Wisata Unik di Bantul Jogja

Sendang Ngembel, salah satu destinasi wisata yang bisa kamu kunjungi di Kota Yogyakarta. Tempat yang masih sangat jarang orang tau dan berkunjung ke sini. Cocok buat kamu yang ingin berkeliling Jogja tapi bukan di tempat yang itu-itu saja nih.

Tempat ini memang nggak begitu terkenal, bahkan untuk orang asli Jogja sekalipun. Kalau nggak tinggal di dekat Sendang Ngembel ini, mungkin malah baru denger nama tempat unik ini.

Sendang atau kalau dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia artinya adalah kolam di pegunungan dan sebagainya yang airnya dari mata air di dalamnya, biasanya dipakai untuk mencuci dan mandi, airnya jernih karena terus mengalir.

Dari arti yang ada di KBBI, Sendang Ngembel ini juga seperti itu, sebuah kolam, yang biasa dimanfaatkan oleh masyarakat sekitar untuk kebutuhan sehari-hari.

Dahulu, sendang ini kurang terawat dan tidak banyak yang memerhatikan. Tapi, setelah menjadi viral di media sosial, pesona dari Sendang Ngembel ini pun menjadi perhatian. Hingga akhirnya pemerintah pun memberikan bantuan lewat PNPM Mandiri, dengan membangun infrastruktur.

Sekarang, Sendang Ngembel sudah nyaman untuk dikunjungi, tempatnya menjadi enak buat kita berwisata di sana. Dari yang dulunya terkesan mistis dan tidak terawat, menjadi lebih nyaman, indah, dan terawat. Perekonomian dari masyarakat sekitar pun jadi sedikit terbantu dengan dikelolanya sendang di Bantul ini.

Isi Artikel

Sendang Ngembel Pajangan Bantul

Pulau di Sendang Ngembel
bajalanan.com

Sendang Ngembel adalah sebuah kolam yang diameternya sekitar 50 meter dengan kedalaman antara 0,5-4 meter. Memiliki pintu air yang letaknya berada di sisi barat dan selatan. Pintu air tersebut berfungsi untuk mengatur suplai air yang kemudian dialirkan ke saluran irigasi untuk sawah masyarakat sekitar.

Di tengah Sendang Ngembel, terdapat sebuah pulau kecil yang berukuran kurang lebih 2,5×2,5 meter. Di pulau itu jugalah terdapat 3 pohon cemara. Selain itu, kamu juga akan menjumpai sebuah bangunan yang bisa digunakan untuk tempat kita duduk dengan bentuk mirip payung.

Bangunan yang berada di pulau ini, dijadikan sebagai penanda kalau di tempat itu terdapat sebuah pathok batu. Konon pathok batu ini ditanam pada zaman Ki Ageng Mangir saat masih berkuasa.

Pulau kecil di tengah sendang ini juga ada sebuah benda yang bentuknya seperti batu datar, terbuat dari semen dan pasir. Di atas benda tersebut terdapat dua buah cekungan, fungsinya biasa dijadikan sebagai tempat sesaji.

Kalau kamu pergi ke sisi barat-utara sendang, ada sebuah rumah kecil atau dikenal juga dengan cungkup. Menurut masyarakat sekitar, cungkup ini digunakan untuk meletakkan sesaji dan juga tempat bertirakat bagi orang yang datang dengan maksud tertentu.

Cungkup tersebut memiliki ukuran sekitar 2×3 meter dan memiliki pintu yang menghadap ke arah barat. Masyarakat sekitar juga memercayai kalau cungkup di sendang ini menjadi kediaman penunggu Sendang Ngembel.

Walaupun banyak cerita yang ada tentang sendang ini, kamu jangan datang ke sini untuk melakukan ritual yang dilarang oleh agama ya. Percaya itu hanya kepada Allah saja, jangan meminta kepada selain Allah ya πŸ™‚

Cerita Sendang Ngembel

Altar di tengah pulau di Sendang Ngembel
marikitadolan.wordpress.com

Penunggu sendang ini disebut oleh masyarakat sekitar sebagai Kyai dan Ntai Beji. Kyai Beji juga dikenal dengan nama Kyai dan Nyai Temburu.

Sendang Ngembel juga dikenal oleh masyarakat sebagai Sendang Beji. Nama Beji digunakan karena sendang ini berada di Dusun Beji.

Kalau Beji diambil dari nama dusun di mana sendang ini berada, nama Ngembel diambil karena dulu saat ditemukan, sendang ini airnya bercampur dengan lumpur. Dalam bahasa Jawa, lumpur juga bisa disebut mbel. Istilah mbel ini juga lebih mengacu pada lumpur yang pekat, tidak cair atau encer.

Sendang Ngembel ditemukan pertama kali oleh seorang janda bernama Nyai Sariti. Beliau merupakab salah satu warga yang tinggal tidak jauh dari sendang ini berada.

Alamat Lokasi Sendang Ngembel

Kalau kamu ingin datang ke lokasi tempat Sendang ngembel berada. Langsung saja menuju ke Dusun Beji Wetan, Kelurahan Sendangsari, Kecamatan Pajangan, Kabupaten Bantul, Yogyakarta.

Arah Rute ke Sendang Ngembel Jogja

Kalau kamu pengen pergi ke tempat ini, lokasinya sangat mudah dijangkau kok. Kamu bisa lewat jalan di utara Masjid Agung Bantul. Lurus terus ke arah barat sampai bertemu pertigaan, lalu ambil kiri atau ke selatan. lurus sampai bertemu perempatan kemudian ambil kanan.

Jika kamu sampai Jembatan Bedog, belok kiri ke arah selatan. Lalu ambil jalan ke arah Pijenan atau Makam Sewu yang dikenal juga dengan Panembahan Bodo. Nah, Sendang Ngembel berada di barat-utara (barat laut) Makam Panembahan Bodo.

Atau, kamu juga bisa lewat Rutan Pajangan, Bantul, lalu lurus saja ke barat sampai pertigaan Dusun Beji Wetan. Kemudian masuk ke arah selatan atau belok kiri.

Berikut ini ada urutan rutenya dari Bantul, biar kamu nggak terlalu bingung.

Perempatan Masjid Agung Bantul, ambil ke arah barat – Pabrik – Pertigaan, belok ke kiri – Perempatan Jonggrangan, belok kanan ke arah barat – Petigaan, belok kiri ke arah Rutan Pajangan – Pertigaan Rutan Pajangan, belok kiri – Kapel Rosari – Pohon Beringin – Sendang Ngembel.

Perempatan Masjid Agung Bantul, ambil jalan ke barat– Pabrik – Pertigaan, belok kiri – Perempatan Jonggranganbelok kanan ke barat – Pertigaan, belok kiri ke arah Rutan Pajangan – Pertigaan Rutan Pajangan, belok kanan– Melewati Rutan Pajangan – Jalan menanjak – Sekolahan, ada di kiri jalan – Pertigaan kecil ke arah kiri, sampai di sini ada pentunjuk arah ke sendang – Ikuti jalan berbatu – Sendang Ngembel.

Kalau masih bingung juga, coba lihat peta di bawah ini ya πŸ™‚

Wisata Sendang Ngembel

Gazebo di Sendang Ngembel
marikitadolan.wordpress.com

Kalau berkunjung ke sendang ini, ada beberapa fasilitas yang akan kamu dapatkan. Seperti halnya fasilitas lain di tempat wisata pada umumnya.

Di sekitar sendang terdapat beberapa gazebo yang bisa digunakan pengunjung untuk bersantai. Selain itu ada fasilitas lain seperti mushola, warung-warung, kamar mandi, tempat sampah, dan pendopo.

Akses ke Tempat Wisata

Kalau kamu pengen mengunjungi lebih baik menggunakan kendaraan pribadi karena nggak ada kendaraan umum yang sampai ke tempat tujuan. Jika kamu menggunakan kendaraan roda empat, pastikan untuk berhati-hati karena jalannya tidaklah terlalu lebar. Tetapi, jalan menuju ke tempat ini sudah aspal dan cukup bagus kok.

Waktu Terbaik untuk Plesiran

Mengunjungi sendang ini lebih baik saat pagi atau menjelang sore hari. Saat pagi, cuaca masih cerah dan udaranya segar. Selain itu tempat ini juga masih sepi, jadi kamu bisa lebih menikmati keindahannya. Tapi, kalau kamu datang saat masih pagi, warung yang ada di sekitar sendang biasanya masih belum buka, kecuali saat akhir pekan.

Jangan mikir lama-lama ya, segera atur jadwal dan siapkan perlengkapan. Segera menuju ke Sendang Ngembel yang ada di Bantul ini. Setelah dari tempat ini, kamu juga bisa melanjutkan berwisata ke gua-gua yang ada di Bantul juga lho. Selamat berwisata dan jangan buang sampah sembarangan πŸ™‚

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.